Play game
Rauft's Adventure's itch.io pageResults
Criteria | Rank | Score* | Raw Score |
Narrative | #16 | 3.643 | 4.846 |
Originality | #17 | 3.354 | 4.462 |
Presentation | #17 | 3.586 | 4.769 |
Gameplay | #17 | 3.354 | 4.462 |
Overall | #17 | 3.484 | 4.635 |
Ranked from 13 ratings. Score is adjusted from raw score by the median number of ratings per game in the jam.
Keterangan Game
Rauft’s Adventure adalah sebuah game 2D ber-genre survival dengan grafik pixelate. Dengan mengusung tema "Stream" atau dalam bahasa Indonesia yang berarti aliran. Game ini mengangkat kisah tragedi kapal tenggelam yang paling tragis di Indonesia menurut Tribun News. Tragedi tenggelamnya kapal KMP Tampomas II pada tanggal 25 Januari 1981 di sekitar kepulauan Masalembo-Laut Jawa. Kecelakaan terjadi akibat kebakaran kapal karena bahan bakar yang mengalami kebocoran dan disebabkan oleh badai hebat. Sebanyak 753 korban berhasil diselamatkan, 143 korban tewas, dan 288 dinyatakan hilang. Game Rauft’s Adventure terinspirasi dari tragedi tersebut dan bermaksud untuk mengenang sekaligus menghormati para korban kecelakaan kapal.
Mengisahkan seorang survival yang selamat dari kecelakaan kapal dan terombang ambing oleh arus laut, berpijak pada puing serta mesin kapal yang masih beroperasi. Player akan berperan sebagai karakter survival tersebut dan dituntut untuk bertahan hidup dengan cara memancing sembari mempertahankan puing kapal dari kerusakan akibat benturan batu maupun terumbu karang di laut, hingga sampai pada pulau terdekat untuk meminta pertolongan. Seiring berjalannya waktu player harus memenuhi kebutuhan makanan dan minuman yang dapat diperoleh dari hasil pancingan. Player akan melakukan crafting menggunakan benda-benda yang didapatkannya ketika memancing, guna untuk menciptakan dan meng-upgrade barang sehingga pemenuhan kebutuhan menjadi lebih mudah.
Keterkaitan dengan Tema
Game Rauft’s Adventure mengangkat kisah tragedi tenggelamnya kapal KMP Tampomas II. Menceritakan tentang seorang survival dalam tragedi kecelakaan kapal tersebut. Survival yang hanya menopang hidupnya pada reruntuhan kapal yang telah menyelamatkan hidupnya dan terus terombang-ambing terbawa arus laut. Selaras dengan tema yaitu “Stream” yang berarti aliran, karakter survival akan terus terbawa arus laut hingga sampai pada pulau terdekat.
Leave a comment
Log in with itch.io to leave a comment.
Comments
it's really just 2 days? this awesome, good game
Good game and good looking
very fun to play
the history in this game so interesting